Search This Blog:

Select Language To Translate Articles Here:

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Saturday, August 7, 2021

Moon Knight Miniseri Marvel Dengan Bintang Oscar Isaac



Moon Knight adalah miniseri yang dibuat oleh Marvel Studios untuk layanan streaming Disney+, berdasarkan karakter Marvel Comics dengan nama yang sama.

Miniseri Ini merupakan bagian dari serial televisi di Marvel Cinematic Universe (MCU) yang diproduksi oleh Marvel Studios yang mana ceritanya dibuat secara kesinambungan dengan film-film waralaba di MCU.

Siapa itu Moon Knight?

Moon Knight

Moon Knight (Marc Spector) adalah superhero yang muncul di dalam buku komik Amerika yang diterbitkan oleh Marvel Comics. Dibuat oleh penulis Doug Moench dan artis Don Perlin. Karakter ini pertama kali muncul di dalam komik Werewolf by Night #32 edisi bulan Agustus 1975.

Marc Spector adalah seorang mantan Petinju, Marinir, Agen CIA dan tentara bayaran yang mendapati dirinya hampir mati setelah dikhianati oleh majikannya, Raoul Bushman, ketika mereka menemukan penggalian arkeologis yang dijarah oleh Bushman demi keuntungan pribadi.

Saat Marc terbaring sekarat, Ia didekati oleh Khonshu, seorang Dewa Bulan dari Mesir yang menawarinya kesempatan hidup yang kedua, asalkan Marc mau menjadi avatarnya di Bumi.

Setelah Marc setuju, Ia pun dibangkitkan dan diberikan kemampuan sebagai seorang manusia super.

Sekembalinya ke Amerika, Marc lalu menginvestasikan uang yang telah Ia kumpulkan ketika menjadi tentara bayaran dan mulai menjadi seorang superhero pembasmi kejahatan dengan julukan Moon Knight atau Ksatria Bulan.

Oscar Isaac akan berperan sebagai Marc Spector AKA Moon Knight. Sedangkan Kreator dari miniseri ini adalah Jeremy Slater.

Siapa itu Oscar Isaac?

Dia merupakan aktor pemeran Pilot pesawat tempur, Poe Dameron dalam Franchise Film Star Wars. Ia juga adalah pemeran En Sabah Nur AKA Apocalypse yang merupakan villain utama di dalam film X-Men: Apocalypse pada tahun 2016.

Di sepanjang karirnya, Oscar Isaac sudah memperoleh banyak penghargaan untuk aktingnya dari berbagai ajang perfilman bergengsi di dunia.

Jadi menarik untuk menyaksikan penampilannya sebagai salah seorang dari superhero Marvel di jagat MCU ini.

Serial ini diumumkan pembuatannya pada bulan Agustus 2019 dan syuting dimulai pada akhir bulan April 2021 hingga bulan Oktober 2021 di Budapest, Yordania, Slovenia, Atlanta, Georgia dan Inggris.

Moon Knight dijadwalkan akan dirilis pada tahun 2022 dan akan terdiri dari enam episode. Miniseri ini akan menjadi bagian dari MCU fase 4.

Jeremy Slater menjabat sebagai kepala dari tim penulis dan Mohamed Diab memimpin tim penyutradaraan.


Oscar Isaac berperan sebagai Marc Spector AKA Moon Knight, seorang tentara bayaran yang memiliki gangguan identitas disosiatif dengan May Calamawy, Karim El-Hakim, F. Murray Abraham, Ethan Hawke, Ann Akinjirin dan David Ganly sebagai pemeran pendukung.

Serial ini diumumkan pertama kali pada bulan Agustus 2019, dengan Slater direkrut pada bulan November 2019.

Diab direkrut untuk menyutradarai empat episode pada bulan Oktober 2020, dengan duo sutradara Justin Benson dan Aaron Moorhead bergabung pada bulan Januari 2021 untuk menyutradarai dua episode lainnya.


Isaac dikonfirmasi untuk membintangi pada waktu itu dan ia menggunakan aksen yang berbeda untuk membedakan berbagai identitas dari Spector.

Moon Knight tayang perdana pada tanggal 30 Maret 2022 dan dijadwalkan tayang sebanyak 6 episode hingga tanggal 4 Mei 2022.

Serial ini telah menerima review yang positif dari para kritikus, dengan pujian khusus untuk kinerja Isaac dan tone yang lebih gelap dibandingkan dengan serial MCU yang sebelumnya.


JUDUL:

MOON KNIGHT.

Tahun: 2022.

Genre: Film Superhero Marvel.

Tayang Tgl.: 30 Maret 2022.

Tayang Di: Disney+.

Jumlah Episode: 6.

Kreator: Jeremy Slater.

Produksi: Marvel Studios.

Distributor: Disney Platform Distribution.


Pemain:

Oscar Isaac, May Calamawy, Karim El-Hakim, F. Murray Abraham, Ethan Hawke, Ann Akinjirin dan David Ganly.

Plot:

Marc Spector, seorang tentara bayaran yang memiliki gangguan identitas disosiatif terlibat di dalam misteri mematikan yang melibatkan dewa-dewa Mesir dengan identitasnya yang lain, yaitu Steven Grant.

 

 

Sumber Foto: https://sogou.com

 

********

No comments:

Post a Comment