Sebelum kita bahas perbedaannya, S-Mov singgung sedikit tentang asal usul dan sistem produksi dari sebuah drama pendek.
Awalnya adalah bermula dari video-video pribadi dan foto-foto pribadi baik itu konten lagu, MV, dance cover, video musik, video pendek yang direkam cuma sekedar iseng aja yang di-upload ke situs semacam Youtube, Bilibili, Douyin (Tik Tok China), Kuaishou dan situs-situs sejenis lainnya yang ternyata mendapat banyak respon dan interaksi, disukai, di-like, dikomen, di-share dan ditonton oleh banyak orang, sehingga si uploader ini menjadi banyak follower-nya.
Situs-situs seperti ini ada sebagian besar yang memberikan imbalan kepada para uploader-nya berdasarkan jumlah view yang berhasil didapatkan oleh video mereka.
Jadi para uploader ini bisa mendapatkan penghasilan dari video-video mereka ini. Semakin banyak video mereka mendapatkan view, semakin besar pula penghasilan yang mereka dapatkan.
Ji Ji Atau Wang Xue Xi |
Jadi drama pendek itu lahir dari sini. Orang melihat peluang untuk mendapatkan banyak uang dari video drama pendek. Karena biasanya konten berupa film yang paling banyak diminati orang.
Banyak platform yang bisa dipakai untuk menayangkan drama pendek di China. Seperti Kuaishou, Bilibili, Douyin (Tik Tok China), Kuaidian Watch, dsb. Tentu saja dengan cara dan aturan main masing-masing yang bisa saja sama, bisa juga berbeda.
Memang ada sejumlah drama pendek yang diputar di platform besar seperti di Tencent, Youku, Mango TV dan Iqiyi, tapi kelihatannya sistemnya itu adalah jual beli putus untuk hak tayangnya.
Vivi Sheng Wei |
Tapi itu juga tergantung dari apakah platform besar itu berminat apa tidak untuk membeli hak tayang dan menayangkan produk mereka.
Jadi itu sebabnya kenapa ada drama pendek yang cuma tayang di Kuaishou dan Bilibili tidak tayang di Tencent, Youku, Mango TV, Iqiyi, dsb.
Kalau kamu ketemu ada drama pendek Kuaishou dan Bilibili yang muncul di youtube dan di situs lain, itu adalah karena yang upload itu orang lain atau fans yang karena suka sama drama itu maka meng-upload-nya ke youtube dan ke situs lain.
Biasanya itu tak minta izin sama yang punya video yang sebenarnya merupakan tindakan pelanggaran hak cipta.
Yang Fu Yu |
Itu tergantung dari sistem jual belinya bagaimana. Jual putus ke platform besar atau dibayar berdasarkan jumlah view di situs kecil? Tim produksi drama pendeklah yang bisa memutuskan.
Itu sekilas tentang asal usul, sistem dan seluk beluk produksi dari sebuah drama pendek.
Dari sini kita bisa melihat perbedaan antara drama pendek dan drama panjang berdasarkan faktor-faktor sbb.:
BUJET PRODUKSI:
Bujet produksi dari sebuah drama pendek lebih minim daripada sebuah drama panjang. Mungkin juga teramat minim.
Ada kalanya tim produksi harus berjibaku sendiri mencari investor yang bersedia membiayai dramanya. Kadang kalau gak cukup dananya, cukup sering sutradara dan tim produksi harus merogoh kocek pribadi untuk talangin biaya produksinya.
Yang Yi Mo |
Honor kru film dan artisnya jauh lebih kecil daripada honor artis drama panjang (ini sudah pasti).
MODAL SENDIRI:
Saking minimnya bujet produksi, tidak tertutup kemungkinan para artisnya harus menyediakan kostum dari kocek pribadi atau modal sendiri untuk bajunya (kecuali kostum klasik disediakan oleh tim produksi).
WAKTU SYUTING:
Walaupun lama syuting sebuah drama pendek lebih singkat rata-rata cuma sekitar 1 minggu, tapi jadwal syutingnya suka gila-gilaan.
Bisa syuting dari mulai pukul 07 pagi sampai selesai pukul 06 pagi keesokan harinya. Entah kenapa target waktunya dibuat semepet ini tak jelas juga.
Hal ini suka dikeluhkan oleh para artis drama pendek. Mereka bilang suka kleyengan kepalanya karena kecapean gak tidur seharian.
Tapi apa boleh buat demi profesionalisme profesi, inilah pengorbanan yang harus dipikul oleh para artis drama pendek.
Qi Xia Xia |
Biasanya artis drama pendek lebih independen daripada artis drama panjang.
Mereka kebanyakan tidak bernaung di dalam perusahaan agensi. Mereka bekerja sendiri paling-paling cuma dibantu oleh seorang asisten yang direkrut oleh si artis sendiri untuk bekerja sebagai agensi/perantara untuk membantu mereka mendapatkan job drama/film.
PROMOSI SENDIRI:
Para artisnya harus membantu promosi sendiri dramanya lewat siaran langsung ketemu penggemar. Sudah waktu syutingnya gila-gilaan, siaran langsungnya juga di tengah malam, karena cuma ada waktu di tengah malam saja.
Kita penonton sih tak pernah tahu hal-hal seperti ini. Yang kita tahu cuma enaknya nonton aja.
Tak tahunya produksi drama pendek yang durasi per episodenya cuma 2 menit itu segitu banyak pengorbanannya baik bagi tim produksi, kru dan artisnya.
Begitulah hasil analisaku selama mengamati dan menonton drama pendek.
********
Sumber Foto: https://sogou.com
No comments:
Post a Comment