Search This Blog:

Select Language To Translate Articles Here:

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Friday, September 2, 2022

Side Story Of Fox Volant 飞狐外传 Drama Wuxia Remake Kisah Si Rase Terbang Dari Cersil Karya Jin Yong


Entah kenapa beberapa tahun belakangan ini, para produser lebih suka memakai pemain yang tidak terkenal untuk memerankan tokoh utama dari cersil Jin Yong. Sebut saja di dalam drama New Smiling Proud Wanderer 2018, The Deer And The Cauldron 2020 dan Demi-Gods And Semi-Devils 2021.

Bukan saja filmnya menjadi kurang menarik, juga hasilnya pun adem ayem pula. Seharusnya hasil ini dijadikan cerminan bahwa sepatutnya drama yang diadaptasi dari cersil Jin Yong harus diperlakukan lebih khusus, tidak boleh dibuat asal jadi dan pemilihan pemain juga harus dilakukan lebih selektif.

Side Story Of Fox Volant

Drama ini walaupun pemain yang dipilih sudah lebih baik daripada ketiga judul drama di atas, tapi menurut S-Mov masih tetap bukan yang paling ideal.

Qin Jun Jie S-Mov anggap masih kurang greget menjadi pemeran utama. Kurang ganteng juga kurang menarik. S-Mov lebih suka male lead-nya dipilih dari aktor yang jauh lebih terkenal.


Xing Fei dan Liang Jie memang cukup populer, tapi keduanya adalah aktris drama. S-Mov lebih suka female lead-nya dipilih dari aktris yang lebih sering bermain di dalam drama wuxia.

Dari segi pemain utamanya saja, membuat S-Mov jadi kurang antusias untuk menonton.

S-Mov lebih sreg sama pemain supporting role-nya, yaitu Peter Ho dan Lin Yu Shen. Menurut S-Mov pilihannya sudah oke.


Di dalam drama ini, cuma Peter Ho yang S-Mov suka. Lain-lainnya biasa-biasa saja.

Tapi walaupun demikian, S-Mov berharap drama ini bisa dibuat dengan bagus. Baik kisahnya, adegan silatnya dan alur ceritanya bisa tampil menarik, agar tidak malu-maluin Jin Yong sebagai pengarang cersilnya.

Yang sudah mulai menonton drama wuxia ini, boleh silahkan tinggalkan komenmu di sini, biar kita semua bisa menikmati dan mengapresiasinya bersama-sama.


JUDUL:

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Tahun: 2022.

Genre: Drama Wuxia.

Tayang Tgl.: 31 Agustus 2022.

Tayang Di:

Tencent, We TV, Viki Rakuten.

Jumlah Episode: 40.

Pemain:

Qin Jun Jie, Liang Jie, Xing Fei, Peter Ho (He Run Dong) dan Lin Yu Shen.

Qin Jun Jie


Liang Jie


Xing Fei


Peter Ho


Lin Yu Shen


Plot:

Sang protagonis Hu Fei (Qin Jun Jie) melangkah untuk membalas dendam atas kematian ayahnya dan dengan melakukan itu, ia berubah dari seorang remaja pemberani tapi sembrono menjadi seorang pahlawan di dalam generasinya yang peduli dengan rakyat jelata di seluruh negeri.

Penggemar Wuxia Mana Nih Suaramu ?

Halooo....mana nih suaramu penggemar wuxia?

Kok drama ini sepi sih di grup facebook S-Mov? Gak ada yang nonton apa?

Masa drama silat Jin Yong sepi peminatnya di sini?

Masa kalah sih peminatnya sama yang drama pendek? Wkwkwk....

Kenapa drama wuxia ini sepi?


Sekedar pembanding aja ya sama adaptasi versi jadulnya yang tahun 2007.

Dulu yang versi jadulnya itu banyak yang suka. Dibintangi oleh para pemain yang waktu itu lagi terkenal yaitu:

Nie Yuan sebagai Hu Fei.

Ady An Yi Xuan sebagai Miao Ruo Lan.

Athena Zhu Yin sebagai Yuan Zi Yi.

Gillian Chung sebagai Cheng Ling Su.


Bedanya di dalam drama yang lebih jadul ini Hu Fei nya tidak botak.

Dan female lead-nya ada 3, termasuk Miao Ruo Lan yang adalah putrinya Miao Ren Feng juga tampil di sini dimainkan oleh Ady An.

Jadi ada 3 orang female lead yang membuat ceritanya menjadi lebih menarik dan lebih greget.

Dan Nie Yuan sebagai Hu Fei di situ juga tampil cool dan tak mengecewakan.

S-Mov tidak tahu yang versi baru ini gimana. Kata orang sih adegan silatnya bagus. Tapi yang lainnya...?

Sarah Zhao Ying Zi, Nyonya Hu Yi Dao Yang Dijuluki Bintang Tamu Rasa Pemeran Utama !

Penampilan Sarah Zhao sebagai Nyonya Hu Yi Dao atau ibunya Hu Fei di dalam drama Side Story Of Fox Volant yang adegannya cuma sekilas tanpa dialog sama sekali yang hanya tampil di episode 1 saja mengingatkan S-Mov sama penampilannya sebagai Hua Yue Nu, ibunya si kembar di dalam drama Handsome Siblings yang juga cuma tampil sekilas.


Walaupun cuma tampil sekilas, tapi penampilan Sarah Zhao selalu bisa mencuri perhatian pemirsa.

Itu sebabnya Sarah Zhao sering dijuluki sebagai Bintang Tamu Rasa Pemeran Utama.


S-Mov setuju dengan julukan ini. Menurut S-Mov, Sarah Zhao seratus persen jauh lebih pantas menjadi pemeran utama.

Di Handsome Siblings, Sarah Zhao mampu mencuri simpati pemirsa melebihi Vicky Liang Jing Xian dan Liang Jie yang menjadi Tie Xin Lan dan Su Ying sebagai sang female lead.


Di SSOFV, Sarah Zhao juga mampu menggugah atensi S-Mov, bahwa jika saja tokoh Miao Ruo Lan bisa tampil di drama ini sebagai seorang gadis dewasa dan menjadi the first female lead, rasanya peran ini cocok diberikan kepada Sarah.

Tambahan lagi chemistry antara Sarah Zhao dan Qin Jun Jie di sini juga bagus dan serasi.


Jadi jika Sarah Zhao menjadi Miao Ruo Lan sekaligus juga menjadi Nyonya Hu Yi Dao dan Qin Jun Jie menjadi Hu Fei sekaligus juga menjadi Hu Yi Dao, maka kloplah sudah. Akan menjadi pasangan tokoh cersil Jin Yong yang serasi.


Di luar film, Sarah Zhao dan Qin Jun Jie adalah teman baik yang sudah saling mengenal semenjak mereka kuliah di akademi drama. Jadi keduanya adalah rekan satu almamater.

Sarah Zhao Ying Zi - 赵樱子.

Walaupun Cuma Tampil Beberapa Menit Doang, Tapi Pic-Pic Sarah Zhao Di Sini Bagus Ya !

Pic-pic ini seharusnya ditampilkan saat S-Mov lagi bahas drama SSOFV tempo hari.

Telat karena baru dapat pic-nya hari ini.

Tempo hari saat mau bahas dia, S-Mov tak nemu fotonya yang lagi sendiri di dalam drama ini.

Dicari gak ketemu, eh gak dicari malah nongol sendiri.

Cantik ya Sarah Zhao di pic-pic ini. Sayang ya dia cuma tampil beberapa menit doang. Bakat orang sungguh disia-siakan di sini.

Lebih suka lihat dia loh daripada Liang Jie atau Xing Fei. Cakep pakai kostum klasik dan wajahnya gak bosenin.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Sarah Zhao Ying Zi 赵樱子 (Nyonya Hu Yi Dao/Ibunya Hu Fei).

2 Orang Tokoh Penting Di Dalam Drama Ini !

Hu Yi Dao, Miao Ren Feng dan Tian Gui Nong adalah 3 orang tokoh sentral di dalam drama ini !

Berhubung Hu Yi Dao sudah tewas, maka tinggal kedua orang tokoh ini.

Peter Ho

Di dalam cersil aslinya, Tian Gui Nong adalah tokoh antagonisnya. Bagaimana di dalam drama ini?

Kedua orang aktor ini pantas memerankan kedua orang tokoh ini.

Peter Ho sebagai Tian Gui Nong dan Lin Yu Shen sebagai Miao Ren Feng.

Lin Yu Shen

Dua-duanya sama-sama aktor yang kuat.

Saat ini Peter Ho berusia 46 tahun dan Lin Yu Shen 41 tahun.

 

Peter Ho (He Run Dong) 何润东.

Lin Yu Shen 林雨申.

Nan Lan Dalam SSOFV, Sebuah Tantangan Bagi Maggie Huang Meng Ying!

Di dalam cersil Jin Yong ini, Nan Lan adalah isteri dari Miao Ren Feng yang akhirnya malah ikut dengan Tian Gui Nong.



Tian Gui Nong ini bukan saja sukses membunuh musuhnya Hu Yi Dao, mencelakai Miao Ren Feng serta mengadu domba Hu Fei dan Miao Ren Feng, dia juga berhasil merebut Nan Lan dari sisi Miao Ren Feng.

Karakter Nan Lan yang tidak setia ini memang bukan wanita yang bisa meraih simpati penonton, dimainkan oleh Maggie Huang Meng Ying.



Aktris ini dikenal lewat peran Su Jin di dalam drama Eternal Love 2017. Ia juga pernah bermain di Princess Agents, Lost Love In Times, dsb. Mungkin kalian juga sudah lupa gak ngeh sama aktris ini.

Saat ini Maggie Huang berusia 31 tahun.





SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Maggie Huang Meng Ying - 黄梦莹.

Karina Hai Ling 海铃, Ma Chun Hua Di Dalam SSOFV !

Yang pernah nonton drama The Legend Of Hao Lan tentu masih ingat sama aktris ini, Karina Hai Ling yang memerankan Puteri Ya dari Zhao yang merupakan saingan cinta dari Wu Jin Yan.


Dia juga pernah main di dalam drama The Rebel Princess, Twisted Fate Of Love dan Jun Jiu Ling.


Di dalam drama SSOFV, ia memerankan Ma Chun Hua yang suka memakai baju merah, puteri dari Ma Xing Kong yang diperankan oleh Ray Lui (Lu Liang Wei).



Saat ini Karina Hai berusia 30 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Karina Hai Ling - 海铃.

Aktor Senior Hongkong TVB, Ray Lui Jadi Bintang Tamu Di SSOFV !

Ray Lui atau Lu Liang Wei 吕良伟 ini adalah aktor senior Hongkong TVB yang masih aktif bermain drama dan film sampai sekarang.


Dulu Ray Lui pernah memerankan Hu Yi Dao sekaligus Hu Fei dalam serial TVB The Flying Fox Of Snowy Mountain tahun 1985. Serial ini juga pernah populer di masanya.

Sekarang orang-orang masih mengingat penampilannya ini dan oleh karena inilah, dia diajak bermain kembali sebagai bintang tamu di dalam SSOFV ini sebagai Ma Xing Kong, bapaknya Ma Chun Hua.


Ray Lui pernah populer berkat peran Ting Lik di dalam drama hits Hongkong TVB yaitu The Bund pada tahun 1980. Sejak itu ia menjadi salah satu aktor TVB yang paling laris.

Sampai sekarang juga ia masih laku bermain film.


Ray pernah menikah 3 kali. Pertama dengan aktris Kathy Chow (Zhou Hai Mei), tapi rumah tangga mereka cuma bertahan 1 tahun terus bercerai pada tahun 1989.

Kedua dengan aktris singer Cally Kwong (Guang Mei Yun), juga cuma bertahan 1 tahun dan mereka bercerai pada tahun 1997.

Yang terakhir dengan Yang Xiao Juan, isterinya ini bukan aktris, mereka menikah pada tahun 2001 dan sampai sekarang rukun gak bercerai lagi. Tapi cuma punya seorang anak.

Mau tahu berapa usia Ray Lui sekarang?

Ternyata sudah 65 tahun. Tidak kelihatan ya usianya sudah segitu. Karena wajahnya masih fresh dan penampilan fisiknya masih tetap terjaga.


Konon kabarnya aktor ini memang dikenal sangat peduli dengan penampilannya dan selalu merawat kondisi fisiknya agar tetap prima dan terjaga.

Buktinya bisa melihat foto-fotonya di sini.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Ray Lui (Lu Liang Wei) - 吕良伟.

Tian Gui Nong Di Dalam Drama SSOFV !

Peter Ho jarang bermain antagonis selama ini. Sepertinya hanya di dalam drama ini saja ia berperan sebagai antagonis.

Filmografinya sudah sangat banyak, tak bisa disebut satu-persatu di sini.


Namanya mulai terangkat sejak ia bermain di dalam drama Crouching Tiger Hidden Dragon dan Wind And Cloud.


Kemudian berturut-turut menyusul yang lainnya. Antara lain yang terkenal adalah Starry Starry Night, Four Marshals, Love Of The Aegean Sea, Romance In The White House, Three Kingdoms, Legend Of Chu And Han, Nothing Gold Can Stay, dsb.


Nantikan drama upcoming-nya yang menarik, antara lain Teresa Teng, I Only Care About You dan Silk Washing Stream. Ia bermain sebagai male lead di dalam kedua drama ini.

Isteri Peter Ho bukanlah aktris, namanya Peggy Lin yang dinikahinya pada tahun 2016. 

Peter Ho adalah aktor yang pandai menjaga citranya. Tak ada gosip buruk maupun berita affair selama ia menjadi aktor. Rumah tangganya juga rukun dan harmonis, cuma sayang aja belum punya anak. 

Ia juga pandai berbisnis. Sampai sekarang karirnya juga masih stabil dan berjalan lancar.


Ia masih kebagian peran utama di dalam beberapa drama. Kalau pun bermain sebagai supporting roles, perannya selalu penting dan berarti bukan sekedar numpang lewat saja, seperti di SSOFV ini contohnya.

Peter Ho Dan Isteri Peggy Lin

Ia baru saja genap berusia 47 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Peter Ho (He Run Dong) - 何润东.

Miao Ren Feng Dalam SSOFV !

Ibunya Lin Yu Shen adalah seorang produser. Ibu angkatnya juga produser dan isterinya, Yang Yu Chen juga.


Aktor ini mulai dikenal lewat peran Yang Xiao di dalam drama wuxia Heavenly Sword And Dragon Slaying Sabre 2019.


Namanya semakin populer setelah bermain di dalam drama The Twin Flower Legend dan Dating In The Kitchen.


Dia ini termasuk aktor yang lambat panas. Dia mulai bermain film dari tahun 2002 sampai sekarang, tapi namanya baru dikenal pada tahun 2019. Jadi menjelang usia 40 tahun peruntungannya baru datang.


Kayaknya drama silat Jin Yong membawa hoki buat dirinya, lewat To Liong To dan Si Rase Terbang ini terangkat popularitasnya.


Pada tahun 2010 ia menikah dengan Yang Yu Chen 杨雨晨, seorang produser film. Mereka punya seorang putra yang lahir pada tahun 2014.

Lin Yu Shen Beserta Isteri Dan Anak

Sebentar lagi Lin Yu Shen akan genap berusia 42 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

Lin Yu Shen - 林雨申.

Fu Kang An Dalam SSOFV !

Tokoh bernama Fu Kang An ini tidak asing di dalam drama China. Beberapa kali pernah ditampilkan di dalam beberapa judul drama China. 


Mungkin dulu tokoh ini pernah ada di dalam sejarah. Dia sering ditampilkan sebagai tokoh bangsawan, tuan muda dari keluarga terpandang atau keturunan dari keluarga kerajaan.


Contoh yang paling jelas adalah di dalam drama Yanxi Palace: Princess Adventures tahun 2019 yang merupakan cerita spin off dari drama Story Of Yanxi Palace yang mana tokoh ini adalah keponakan dari Fucha Fuheng (Xu Kai) yang waktu itu dimainkan oleh Wang Yi Zhe.


Di dalam SSOFV tokoh ini dimainkan oleh Ye Xiang Ming.

Ye Xiang Ming ini pernah bermain di dalam drama Switch Of Fate sebagai kakak tiri dari Sarah Zhao yang di dalam drama ini bermain sebagai sang female lead.


Dia juga pernah tampil di dalam drama Qin Dynasty Epic sebagai Lao Ai dan My Heroic Husband sebagai Kaisar Zhou Zhe.


Ia lebih sering bermain sebagai supporting roles, jadi tak banyak yang kenal sama dia. 


S-Mov juga kalau tidak lihat filmografinya, S-Mov juga tidak ngeh dia ini pernah main di Switch Of Fate sebagai kakak tiri dari Sarah Zhao. Padahal S-Mov pernah loh nonton Switch Of Fate ini.


Saat ini Ye Xiang Ming berusia 37 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

YE XIANG MING - 叶项明.

Cheng Ling Su Di Dalam SSOFV !

Xing Fei ini lebih sering bermain drama modern sebenarnya. Padahal sepertinya bermain drama klasik, ia lebih cantik ya.



Dia paling dikenal lewat drama Put Your Head On The Shoulder, The Moon Brightens For You, Miss Crow With Mr. Lizard dan Hello, The Sharpshooter.


 

Nantikan drama upcoming Xing Fei, yaitu Chinese Paladin 5 Prequel di mana ia bermain dengan Dylan Wang, Angel Zhao Jin Mai dan Zhang Hao Wei.


Di dalam drama SSOFV ini Xing Fei bermain sebagai Cheng Ling Su. Ia merupakan salah satu tokoh wanita yang penting di dalam drama ini.

Saat ini Xing Fei berusia 27 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

XING FEI atau FAIR XING - 邢菲.

Shang Bao Zhen Dalam SSOFV !

Aktor ini tak banyak dikenal, karena lebih sering bermain sebagai supporting roles.


Drama yang pernah ia bintangi bisa disebut antara lain, The Prince Of Tennis, The Legend Of Hao Lan, Fighting Youth, The Old Dreams, dsb.


Di dalam SSOFV ia bermain sebagai Shang Bao Zhen yang punya misi membalas dendam terhadap Hu Yi Dao dan Miao Ren Feng.

Saat ini Liu Yu Feng berusia 26 tahun.



SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

LIU YU FENG - 刘瑜峰.

Yuan Zi Yi Dalam SSOFV !

Aktris ini dikenal lewat drama The Eternal Love Series, Handsome Siblings, Mr. Honesty, You Are My Destiny, The Day Of Becoming You, dsb.



Sempat bertunangan dengan aktor keturunan Uyghur, yaitu Purba Rgyal yang usianya lebih tua banyak dari Liang Jie. Tapi hubungan mereka putus pada tahun 2021.


Ada yang bilang mereka sudah suami isteri, tetapi yang tepat adalah mereka ini sebenarnya belum menikah secara resmi. Jadi statusnya ditulis pernah bertunangan saja. Toh akhirnya mereka break juga.

Di SSOFV ini ia berperan sebagai Yuan Zi Yi, salah seorang tokoh wanita yang paling penting di dalam drama ini.


Tak tahu SSOFV yang versi ini berakhir happy end atau tidak. Silahkan nonton saja sampai selesai.


Saat ini Liang Jie berusia 28 tahun.

SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

LIANG JIE - 梁洁.

Hu Fei Dan Hu Yi Dao Dalam SSOFV !

Sang jagoan sengaja ditampilkan paling akhir.


Aktor ini dikenal lewat drama The Prince Of Tennis, Noble Aspirations Series, The Glory Of Tang Dynasty, Legend Of The Dragon Pearl, Dagger Mastery, Listening Snow Tower, dsb.


Di dalam SSOFV ia merangkap memerankan Hu Yi Dao (bapak) dan Hu Fei (anak).


Di dalam CERSIL ASLINYA, Hu Fei ini akhirnya menikah dengan Miao Ruo Lan, puterinya Miao Ren Feng.

Sedangkan di dalam drama ini Miao Ruo Lan nya masih kecil.


Makanya ending-nya bikin penasaran, karena dibuat berbeda dengan cersilnya.


Akhirnya Hu Fei ini berakhir sama siapa, kalau bukan sama Miao Ruo lan?

Saat ini Qin Jun Jie berusia 31 tahun.


SIDE STORY OF FOX VOLANT - 飞狐外传 (Fei Hu Wai Zhuan).

QIN JUN JIE - 秦俊杰.

Kalau Dibuat Sesuai Cersilnya, Maka Ending-Nya Tidak Akan Seperti Ini !

Ending-nya seperti di cersil sudah bagus begitu kenapa diubah-ubah ya?


Plot cerita juga ada sebagian yang diubah.

Sehingga akhir cerita berakhir seperti ini bagi tokoh utamanya.


Cuma ini kekurangan dari drama ini.

Ini review S-Mov yang terakhir untuk drama ini yang episode terakhirnya tayang pada tgl. 06 Oktober 2022.

 

*******

 

Sumber Foto: https://sogou.com

 


No comments:

Post a Comment