Search This Blog:

Select Language To Translate Articles Here:

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Friday, August 23, 2019

Review Resensi Sinopsis Film Angel Has Fallen Aksi Gerald Butler Membongkar Konspirasi Politik

Angel Has Fallen

Angel Has Fallen merupakan instalmen ketiga dari Franchise Has Fallen setelah Olympus Has Fallen dan London Has Fallen yang mengisahkan tentang  usaha yang dilakukan oleh seorang Pengawal Kepresidenan yang tergabung dalam United States Secret Service Agent bernama Mike Banning, dalam rangka melindungi dan menyelamatkan Kepala Negaranya.

Tugas dan tanggung jawab seorang Pengawal Presiden tidaklah main-main. Ia harus menjaga dan melindungi Kepala Negaranya dari berbagai ancaman, termasuk aksi terorisme dan makar. Bukan itu saja, Ia juga harus siap untuk mengorbankan jiwanya dalam bertugas dan senantiasa dituntut totalitas  dan loyalitasnya yang penuh dalam mengabdi. 
 
Angel Has Fallen

Karena tuntutan pekerjaan yang sangat berat ini, tak jarang kondisi ini membuat diri sang pengawal ini menjadi stres berat, dan tekanan-tekanan berat ini membuatnya insomnia dan terjerumus dalam ketergantungan akan obat pereda nyeri yang harus Ia telan terus-menerus selama hidupnya. Parahnya lagi, Ia pun tidak berani menceritakan keadaannya ini kepada istri atau keluarganya, karena Ia tidak mau keluarganya sampai tahu dan mencemaskan keadaannya ini.

Kondisi inilah yang dialami oleh Mike Banning. Ia pernah mengajukan surat pengunduran diri kepada Presiden Allan Trumbull, tapi permintaannya tak pernah disetujui oleh atasannya ini, karena Sang Presiden masih membutuhkan dirinya. 
 
Angel Has Fallen

Di saat inilah, Mike kembali mengalami ujian hidup yang berat, ketika pada suatu hari, saat Ia sedang menemani Sang Presiden yang sedang berlibur, tiba-tiba Sang Presiden diserang oleh orang jahat, dan mengalami usaha percobaan pembunuhan. Walaupun Mike berhasil menyelamatkan Sang Presiden, tapi atasannya ini terlanjur menderita luka-luka yang menyebabkannya mengalami koma.

Karena semua anggota tim pengawal tewas dan hanya Mike sendiri yang berhasil selamat, maka Mike pun dicurigai sebagai dalang dari usaha pembunuhan ini. Apalagi dari hasil pelacakan, ada transaksi sejumlah uang ilegal yang masuk ke rekening Mike sebelum peristiwa ini.
 
Sadar dirinya terjebak dan dijadikan kambing hitam oleh pihak musuh, Mike tahu ada musuh dalam selimut di dalam kehidupan karirnya yang diam-diam ingin mencelakai dirinya dan mengorbankannya sebagai kambing hitam. 
 
Angel Has Fallen

Setelah berhasil meloloskan diri dari kejaran FBI yang ingin menangkapnya, akhirnya Mike sadar bahwa peristiwa ini ada kaitannya dengan konspirasi politik untuk menyingkirkan Presiden Amerika yang sah.

Berhasilkah Mike membongkar konspirasi jahat ini? Siapakah dalang dan otak dari semua peristiwa ini? Apa motif si penjahat membuat Mike menjadi kambing hitam? Untuk mengetahui jawabannya, kita harus menyaksikan sendiri filmnya di bioskop, OK?

Angel Has Fallen disutradarai oleh Ric Roman Waugh, seorang Aktor dan Sutradara Film Amerika yang merupakan mantan seorang Stuntman. Jam terbangnya memang belum terlalu banyak dan belum ada film-filmnya yang menonjol. Di sini Ric juga ikut menulis skenario filmnya bersama Robert Mark Kamen dan Matt Cook.
 
Gerald Butler Sbg Mike Banning

Tokoh Mike Banning masih diperankan oleh Gerald Butler, Aktor yang angkat nama lewat filmnya 300. Lewat franchise Has Fallen, Gerald berhasil mengukuhkan dirinya sebagai Aktor Film Aksi yang film-filmnya cukup diperhitungkan.

Baca Profil dari Gerald Butler di sini:
Profil Gerald Butler, Aktor Spesialis Peran Pembasmi Teroris 
 
Morgan Freeman Sbg Presiden Allan Trumbull

Aktor kulit hitam Amerika yang paling laris bermain film, Morgan Freeman sebagai Presiden Amerika, Allan Trumbull.

Danny Huston sebagai Wade Jennings, Pemimpin Salient Global, mantan rekan seprofesi yang juga teman Mike.

Tim Blake Nelson sebagai Wakil Presiden Amerika, Martin Kirby.
.
Aktor Veteran, Nick Nolte sebagai Clay Banning, Ayah dari Mike Banning

Piper Perabo sebagai Istri Mike, Leah Banning.

Jada Pinkett Smith, Istri dari Will Smith sebagai Agen FBI, Helen Thompson.
 
Angel Has Fallen

Pengambilan gambar film ini dilakukan di Inggris (Virginia Water Lake, Pinewood Studios, Bray Studios, Longcross Studios) dan di Nu Boyana Film Studios, Bulgaria.

Film ini mendapat rating sebesar 44% di Situs Rotten Tomatoes, menandakan bahwa film ini kurang mendapatkan apresiasi yang baik dari para kritikus. Mungkin banyak yang sudah bosan menonton franchise ini.

Dari segi pemain, rata-rata mereka tampil biasa-biasa saja. Gerald Butler, seperti biasa tampil macho, manly dan tegas. Menampilkan sosok Mike Banning yang tegar, setia dan loyal. 
 
Angel Has Fallen

Di separuh awal film, agak terlalu drama, sibuk menggambarkan kondisi Mike yang tak berdaya melepaskan diri dari ketergantungan obat-obatan pereda nyeri.

Alur film amat mudah ditebak. Karena film dengan tema seperti ini sudah sering kita saksikan di layar lebar.

Aksi-aksi di film ini agak kurang intens, masih lebih seru kedua film yang sebelumnya.

Tapi untuk sekedar hiburan, jika belum ada pilihan tontonan yang menarik, maka boleh jadikan film ini sebagai sebuah pilihan.
 
Note:
 
Sumber Foto: https://sogou.com


*************

Review : **


Parameter Review:

*****     : Hebat
****       : Bagus
***         : Menarik
**           : Biasa-biasa saja
*             : Jelek








No comments:

Post a Comment