Top Gun: Maverick adalah sebuah film drama action Amerika tahun 2022 yang disutradarai oleh Joseph Kosinski berdasarkan skenario yang ditulis oleh Ehren Kruger, Eric Warren Singer dan Christopher McQuarrie dan skrip cerita yang disusun oleh Peter Craig dan Justin Marks.
Film ini dibintangi oleh Tom Cruise sebagai Kapten Pete Maverick Mitchell, seorang pilot penguji, bersama Miles Teller, Jennifer Connelly, Jon Hamm, Glen Powell, Lewis Pullman, Ed Harris dan Val Kilmer sebagai pemeran pendukung lainnya.
Cruise dan Kilmer mengulangi peran mereka dari film pertama dan film ini didedikasikan untuk sutradara Top Gun, Tony Scott yang meninggal pada tahun 2012.
Top Gun Maverick |
Film ini tadinya dijadwalkan untuk dirilis pada tanggal 12 Juli 2019, akan tetapi kemudian ditunda agar memungkinkan tim produksi menyempurnakan pengambilan gambar semua adegan penerbangan yang sulit dan kompleks.
Film ini selanjutnya ditunda karena pandemi COVID-19 dan konflik penjadwalan.
Film ini mendapat pujian luas dari para kritikus yang banyak menganggap film ini lebih unggul dari film pertamanya.
JUDUL:
TOP GUN: MAVERICK.
Tahun: 2022.
Genre: Film Drama Action.
Produksi:
Skydance Media dan Don Simpson/Jerry Bruckheimer Films.
Distributor: Paramount Pictures.
Tayang Tgl.: 27 Mei 2022.
Sutradara: Joseph Kosinski.
Pemain:
Tom Cruise, Miles Teller, Jennifer Connelly, Jon Hamm, Glen Powell, Lewis Pullman, Ed Harris dan Val Kilmer.
Tom Cruise Sbg Pete Mitchell |
Jennifer Connelly Sbg Penny Benjamin |
Plot:
Kisah film ini melanjutkan kisah Kapten Pete Maverick Mitchell (Tom Cruise) di film Top Gun sebelumnya.
Setelah lebih dari tiga puluh tahun bertugas sebagai salah satu penerbang top Angkatan Laut, Pete Maverick Mitchell sekarang bekerja sebagai seorang Instruktur Penerbang khusus untuk Pilot Penerbang detasemen Top Gun yang biasa ditugaskan untuk melakukan misi khusus yang berbahaya.
Film ini merupakan sequel dari Film Top Gun yang sukses yang tayang pada tahun 1986.
Setelah 35 tahun berlalu, pihak Produser baru membuat lagi kelanjutan dari kisahnya.
Maklum Hollywood lagi latah. Franchise film-film lama yang sukses dibongkar-bongkar lagi. Tom Cruise sendiri sudah berusia di atas 50 tahun masih harus bermain sebagai seorang Pilot. Apa tidak ketuaan ini?
Proses Pengembangan film Ini:
Proses pengembangan film ini dimulai pada tahun 2010, ketika Paramount Pictures menawarkankan kepada Jerry Bruckheimer dan Tony Scott untuk membuat sekuel dari film Top Gun, dengan Tom Cruise mengulangi perannya.
Ketika ditanya tentang idenya untuk film Top Gun yang baru, Scott menjawab:
Dunia ini membuat saya terpesona, karena sangat berbeda dari aslinya. Tapi saya tidak ingin membuat ulang. Saya tidak ingin melakukan remake, reinvention. Saya ingin membuat film baru.
Film ini dilaporkan akan berfokus pada akhir dari era dogfighting dan peran drone dalam peperangan udara modern. Dan kabarnya karakter Cruise, Maverick akan menerbangkan sebuah pesawat jenis F/A-18 Super Hornet.
Setelah Scott meninggal karena bunuh diri pada tahun 2012, masa depan sekuel ini kembali dipertanyakan, akan tetapi produser Jerry Bruckheimer tetap berkomitmen untuk proyek ini, terutama mengingat minat Cruise dan Kilmer terhadap sequel ini.
Pada bulan Juni tahun 2017, Cruise mengungkapkan, bahwa sekuelnya akan diberi judul Top Gun: Maverick, karena ia tidak memerlukan nomor di semua judul sekuelnya.
Dia menambahkan bahwa film tersebut akan menjadi sebuah film kompetisi mirip dengan yang pertama, akan tetapi ia kemudian membuat klarifikasi, bahwa film ini merupakan sebuah progress bagi Maverick.
Pada bulan Juli 2017, Joseph Kosinski diumumkan sebagai sutradara, setelah sebelumnya berkolaborasi dengan Cruise di film Oblivion (2013).
Pada tanggal 19 Juni 2019, di CineEurope, Barcelona, para peserta dapat menonton untuk pertama kalinya beberapa cuplikan awal dari film ini yang dipresentasikan secara khusus oleh Paramount Pictures. Selama presentasi, Presiden Distribusi Teater Internasional, Mark Viane dan Co-Presiden Pemasaran dan Distribusi Seluruh Dunia, Mary Daily muncul dalam pakaian penerbangan, sebagai bagian dari promosi film ini.
Sumber Foto: https://sogou.com
********
Baca juga artikel-artikel menarik di bawah ini:
No Time To Die: Film James Bond Daniel Craig Yang Terakhir
Review, Resensi, Sinopsis Drama China The Legend Of Hao Lan: Legenda Zhao Ji, Ibunda Kaisar Qin Shi Huang Dari Dinasti Qin
Review, Resensi, Sinopsis Handsome Siblings 2020 - 绝代双骄: Adaptasi Ke-7 Cerita Silat Pendekar Binal Karya Gu Long Yang Populer Dan Memikat
30 Judul Drama China Terbaru 2020 Pilihan Dari Berbagai Genre Yang Bagus Dan Layak Untuk Ditonton
50 Aktris Televisi China Yang Paling Cepat Menanjak Saat Ini
54 Aktor Televisi China Yang Paling Cepat Menanjak Saat Ini
56 Aktris Idola Di Serial Televisi China Masa Kini
10 Aktris Tenar Yang Pantas Dijuluki Sebagai Ratu Serial Televisi China Masa Kini
10 Aktor Tenar Yang Pantas Dijuluki Sebagai Raja Serial Televisi China Masa Kini
Resensi Dan Review Serial Ode To Joy 1 & 2, Kisah Persahabatan Sejati 5 Gadis Di Lantai 22 Apartemen Kota Shanghai
Resensi Dan Review Serial Heaven Sword And Dragon Sabre 2019, Adaptasi Terbaru Cersil To Liong To Kisah Golok Pembunuh Naga
14 Judul Serial Silat Adaptasi Cersil Jin Yong Dan Gu Long Terbaru Yang Layak Ditonton
No comments:
Post a Comment